curhatibu.com

Sosok


Terakhir bertemu ketika kita takziah di rumahnya Linda karena anaknya meninggal. Lepas itu, hanya sekedar kirim pesan melalui WhatsApp. 

Lama sekali tak bertemu dg nya.

Sosok yang banyak menginspirasi saya. Melalui ketegasannya, kelembutan, kehalusan hatinya dan dia punya satu perasaan bernama "care" kepada siapapun kawannya. Sehingga ada rasa nyaman jika duduk ngobrol dengannya.

Saya bilang, dia, salah satu orang, yang bisa membuat saya bercerita lebih banyak. Dengan gayanya yang membujuk, sembari bertanya perasaan, atau apalah namanya. Yang pasti, bisa membuat "pendaman" suatu perasaan itu bisa keluar. Hehe

Sekarang dia sudah menikah. Sayang sekali, saya tidak bisa turut menghadiri pernikahannya waktu itu. Alasan si bocah, membuat saya merasa terlalu beresiko untuk jalan jauh ke sana. 

Kita dulu pernah satu tim. Bersama merancang konsep "pengajian" ala mahasiswa kebanyakan. Hehe.. membujuk anak anak mahasiswa untuk turut serta bergabung. Meski saat ini, justru saya pun tidak lagi bergabung di dalamnya. 

Tapi, dia memang pemikir, pengonsep, juga eksekutor yang handal. Saya yang saat itu Kabid, sekedar menerima hasil jadi dari staf. #gabut

Ah iya.. kosannya adalah tempat yang bisa dibilang paling sering saya kunjungi dan saya bermalam di sana. entahlah. Kalau sudah agak kemalaman, pasti ujungnya nginep  dan sepanjang malam, cerita panjang lebar. Cerita baru terputus kalau sudah benar benar tak sanggup. Wkwkw

Rapi dan tertata, orangnya. Tidak seperti saya. Hihihi. 

Ala kulli haal, dia salah satu orang yang sangat banyak memberikan masukan tentang banyak hal kepada saya. Terutama tentang bagaimana mengenal diri sendiri, dan mengatasi aneka kegalauan ala ala mahasiswa. Meski secara angkatan, di bawah saya, tapi dengan usia beliau yang lebih tua dari saya, bisa membuat saya merasa jadi adiknya  #sokmuda

Harapan besar saya bahwa dia segera beroleh momongan, dan bisa mendapat tempat kerja berdekatan dg suaminya, membangun cita cita dan impiannya di kampung halaman sana.
#semoga Allah senantiasa memberkahimu, sahabatku.. 

Pertanyaan berikutnya, coba tebak, siapa dia? #penting banget yak #becanda #lagiiseng #tebaktebakberhadiah

Insyaallah dia tidak akan baca tulisan ini aman 
#apasih

Post a Comment

Terimakasih udah mampir di blog ini, happy reading :)